Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Peran Shin Tae-yong dan Timnas Indonesia Buat Polri Izinkan Liga 1 Bergulir
Shin Tae-yong berharap agar Menpora memberikan bantuan agar klub bisa melepas pemainnya ke timnas Indonesia.
"Minta bantuannya dari Menpora agar klub tidak protes banyak."
"Terkait pemanggilan pemain timnas Indonesia dan timnas U-20 Indonesia," kata Shin Tae-yong kepada media termasuk BolaSport.com, Sabtu (3/12).
Baca Juga: Menpora Sambangi TC Timnas Indonesia, Tantang Shin Tae-yong Tularkan Semangat Korea Selatan
Menanggapi hal ini, Menpora Amali meminta Shin Tae-yong agar melaporkan jika ada tim yang menolak untuk mengirimkan pemain.
Apalagi, Liga 1 2022/2023 kembali bergulir demi melancarkan persiapan timnas Indonesia.
Tidak hanya Piala AFF 2022, tapi Shin Tae-yong akan segera mempersiapkan pemain untuk Piala Asia U-20 2023 dan Piala Dunia U-20 2023 mendatang.
"Jadi kalau ada klub yang akhirnya tidak mau (mengirimkan pemain) kasih tahu saya," tegas Zainudin Amali.