Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Piala Dunia 2022 - Prancis 3-1 Polandia, Kylian Mbappe Cetak Brace dan Lewati Rekor Pele

By Khasan Rochmad - Senin, 5 Desember 2022 | 00:01 WIB
Dua bintang Prancis, Kylian Mbappe dan Olivier Giroud, dalam laga kontra Polandia pada babak 16 besar Piala Dunia 2022. (ODD ANDERSEN / AFP)

Peluang perdana baru tercipta pada menit ke-13 dari kubu Prancis melalui Aurelien Tchouameni.

Tchouameni melepaskan tembakan percobaan dari luar kotak penalti dengan kaki kanannya.

Namun, tendangan kencang dia bisa ditepis oleh kiper Polandia, Wojciech Szczesny.

Empat menit kemudian, giliran Ousmane Dembele yang melakukan tendangan percobaan.

Sepakan kaki kirinya dari luar kotak penalti dengan mudah ditangkap oleh Szczesny.

Pada menit ke-21, Antoine Griezmann melakukan tendangan dari jarak dekat dengan kaki kirinya menggunakan tumit.

Umpan dari tengah lapangan berhasil dia sambut di depan gawang, tetapi Szcezsny kembali menyelamatkan gawang Polandia.

Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Inggris Vs Senegal, Eks Gelandang Arsenal Peringatkan The Three Lions Waspadai 1 Pemain Ini

Semenit berselang, gantian Jules Kounde membuat peluang dari tendangan kaki kiri.

Sayangnya bagi Prancis, bola terlalu lemah dan bisa ditangkap dengan mudah oleh Szcezsny.