Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sesekali tim asuhan Widodo Cahyono Putro itu hanya mengandalkan serangan balik cepat.
Baca Juga: Gacor Bareng Timnas Prancis, Giroud Siap-Siap Terima Kontrak Baru dari AC Milan
Sementara PSS Sleman masih belum bisa membongkar rapatnya pertahanan Bhayangkara FC.
Sampai babak pertama usai, skor masih 0-1 untuk keunggulan Bhayangkara FC atas PSS Sleman.
Di awal babak kedua, Bhayangkara FC melakukan pergantian pemain dengan memasukan Sani Rizky Fauzi dan menarik Mokhtar Youness.
PSS Sleman juga melakukan dua pergantian pemain dengan memasukan Rizky Dwi Saputro dan Hokky Caraka.
Kedua pemain itu masuk menggantikan Mychell Chagas dan Rifky Suryawan.
Baca Juga: Hasil Liga 1 - PSIS Semarang Pesta Gol ke Gawang Madura United
Masuknya dua pemain itu mengubah permainan PSS Sleman di awal babak kedua sehingga mampu mencetak gol penyama kedudukan pada menit ke-49.
Gol bermula dari umpan Bagus Nirwanto ke kotak penalti Bhayangkara FC dan berhasil ditanduk oleh Rizky Dwi Saputro.