Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Saya berharap Bhayangkara FC bisa kembali ke posisinya yakni lima besar," ucap Indra Kahfi.
Indra Kahfi sangat bersyukur Bhayangkara FC bisa meraih kemenangan melawan PSS Sleman.
Apalagi lanjutan Liga 1 2022/2023 ini digelar dengan sistem bubble di Jawa Tengah dan Yogyakarta sampai putaran pertama berakhir.
Bhayangkara FC harus memainkan enam pertandingan selama Desember ini.
Baca Juga: Liga 1 2022/2023 Dilanjutkan, Pemain Persebaya Surabaya Grogi
Selanjutnya, Bhayangkara FC akan berjumpa Bali United pada pekan ke-13 Liga 1 2022/2023 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Kamis (8/12/2022).
"Saya senang Liga 1 2022/2023 bisa digelar lagi dan kami mendapatkan tiga poin melawan PSS Sleman."
"Kemenangan ini sangat berarti untuk mental pemain di laga selanjutnya," tutup pemain nomor punggung 27 itu.