Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Korea Selatan mencetak gol hiburan lewat Paik Seung-ho di babak kedua.
Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Hansi Flick Resmi Tetap Latih Timnas Jerman, Siap Balas Dendam di EURO 2024
Pemain andalan Tim Samba, Neymar, telah tampil kembali dan mencetak gol pada saat melawan Korea Selatan.
Penyerang Brasil, Vinicius Junior, Raphinha, hingga Richarlison juga siap tampil untuk meraih kemenangan dan mempersembahkan gelar keenam bagi negaranya.
Jelang laga Kroasia vs Brasil, Vinicius Junior menghadiri konferensi pers yang berlangsung pada Rabu (7/12/2022).
Baca Juga: Timnas Indonesia Tidak Mainkan Laga Ujicoba, Perkembangan Pemain Selama TC Sulit Dinilai
Dirinya punya ambisi yang bergelora ingin membawa pulang trofi Piala Dunia 2022 ke Negeri Samba dan membuat sejarah di umur yang menginjak 22 tahun.
"Saya sangat senang dan optimistis dengan tujuan yang telah saya tetapkan dalam hidup saya," kata Vinicius Jr saat konferensi pers, dikutip BolaSport.com dari laman resmi timnas Brasil.
"Di umur yang sekarang 22 tahun, saya yakin pada 18 Desember 2022, tepatnya di final Piala Dunia, kami akan memasukkan satu lagi gelar dalam daftar sejarah timnas Brasil."
"Mari kita pergi bersama dan kemudian mencoba untuk memenangkan semuanya lagi, " tutup Vinicius Jr.
Laga Kroasia vs Brasil di perempat final Piala Dunia 2022 dapat ditonton di siaran langsung SCTV dan Indosiar, sedangkan Live Streaming lewat akses di Vidio.com.