Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals 2022 - Fajar/Rian Belum Terbendung, Pasangan No 1 Jadi Korban
Jonatan berhasil memanfaatkan dua bola tanggung dari Loh untuk merebut kemenangan 22-20 dari Loh pada gim kedua 22-20.
Masuk gim penentuan, Jonatan menciptakan momentumnya dengan unggul 4-1.
Jonatan melebarkan jarak poin tetapi Loh mulai bangkit untuk memperkecil ketertinggalan hingga skor 5-3.
Jonatan kali ini tak membiarkan Loh mencetak lebih banyak poin. Sejumlah kesalahan sendiri dari lawan membantu Jonatan unggul jauh 11-6 saat interval.
Pasca-jeda Jonatan makin meninggalkan Loh. Dominasi Jonatan tak terbendung karena Loh justru kerap melakukan kesalahan.
Beberapa adu drive dimenangkan Jonatan untuk melebarkan keunggulan menjadi delapan poin saat skor 18-10.
Jonatan tidak tersentuh dan mengunci kemenangan dengan skor telak 21-10 pada gim ketiga.
Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals 2022 - Rekor 3-0 Apriyani/Fadia Dihentikan Wakil China