Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kendati demikian, Dagenham & Redbridge justru dapat membuat skor kembali berimbang 2-2 lewat aksi George Saunders menit ke-84.
Hakeem Adelakun tampil sebagai pahlawan kemenangan Gillingham FC melalui gol telatnya di masa injury time.
Gillingham FC pun keluar sebagai pemenang dengan skor akhir 3-2.
Baca Juga: Kalah dari PSM, Pelatih Persita Singgung Penalti dan Pemain Selalu Jatuh
Berkat hasil ini, Elkan Baggott dkk. lolos ke putaran ketiga dan akan bertemu tim Premier League, Leicester City.
Duel Gillingham FC vs Leicester City dijadwalkan berlangsung pada 7 Januari 2023.
Ini menjadi kali kedua Elkan mampu mengantar timnya menantang klub divisi atas Liga Inggris.
Di babak 16 besar Carabao Cup, Gillingham FC juga bakal melawan Wolverhampton Wanderers pada 20 Desember 2022.
Adapun Elkan Baggott sebenarnya sudah dinantikan untuk bergabung ke timnas Indonesia dalam persiapan Piala AFF 2022.
Pemain berusia 20 tahun direncanakan bisa bermain jika timnas Indonesia lolos ke fase gugur Piala AFF 2022.