Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sayangnya, De Oranje kemudian berhasil membalas dua gol La Albiceleste melalui brace Wout Weghorst (83', 90+11').
Kedudukan sama kuat 2-2 memaksa pertandingan berlanjut hingga extra time 2x15 menit.
Hingga extra time rampung, skor tetap tak berubah sehingga memaksa Argentina dan Belanda beradu penalti untuk menentukan pemenang.
Di adu tos-tosan, giliran Emiliano Martinez yang unjuk gigi meskipun sebelumnya sudah kebobolan dua gol di waktu normal.
Kiper Aston Villa tersebut berhasil menepis dua tendangan penalti eksekutor Belanda, yakni Virgil van Dijk dan Steven Berghuis.
Berkat penyelamatan penting Martinez, Argentina pun menang adu penalti dengan skor 4-3 atas Belanda.
Pasca-pertandingan, sosok Messi dan Martinez menjadi pemain yang dieluh-eluhkan para pecinta sepak bola.
Bahkan, Lionel Scaloni selaku pelatih Argentina memberikan sanjungan setinggi langit kepada sosok Messi.
Menurutnya, La Pulga telah menunjukkan dirinya sebagai pemain terbaik sepanjang masa.
Baca Juga: PSG Tak Tertarik Rekrut Cristiano Ronaldo, Nasser Al-Khelaifi: Kami Punya Lionel Messi