Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dibuang Persis Solo, Striker Jebolan La Masia Digaet Klub Vietnam Usai Tampil Gacor

By Ibnu Shiddiq NF - Senin, 12 Desember 2022 | 13:00 WIB
Mantan pemain Persis Solo, Gerard Artigas. (PERSIS SOLO)

Baca Juga: Pekan ke-12 dan 13 Beres, PT LIB Nilai Liga 1 Berjalan dengan Baik

Pemain kelahiran Spanyol itu telah membukukan 12 gol dari 12 pertandingan bersama klubnya.

Gerard Artigas sendiri sudah dianggap sebagai pemain bintang di Liga Andorra.

Dia bahkan memiliki julukan 'Hulk' karena instingnya dalam mengoyak jala lawan.

Ini dibuktikan dengan raihan 36 gol dalam 62 pertandingan bersama Inter Club d’Escaldes.

Berkat produktivitas gol tersebut, Gerard kini dilirik klub Vietnam Nam Dinh FC untuk musim kompetisi baru.

Nam Dinh FC dan Gerard telah menyepakati kontrak bersama dan sang pemain akan segera melangsukan tes medis dalam waktu terdekat.

Pemain bernama lengkap Gerard Artigas Fonullet ini mendatangani kontrak selama semusim dengan klausul perpanjangan tiga tahun.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P