Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Persiapkan Diri untuk MotoGP 2023, Fabio Quartararo Malah Cedera
"Saya mencoba memulai musim 2023 dengan cara terbaik," ucap Marquez.
"Saya ingin melupakan semua momen buruk dengan hasil bagus di lintasan."
Marquez bisa sedikit lebih tenang, pasalnya Honda mulai bergerak untuk melakukan perbaikan pada motor RC213V.
Honda akan menjalin kerjasama dengan para teknisi Formula 1 untuk membantu mereka mengembangkan paket aerodinamika yang meningkatkan performa motor.
Dengan langkah besar tersebut diharapkan motor Honda kembali bisa bersaing dengan kompetitif di atas lintasan.
Selain itu pada musim depan Marquez juga akan mendapatkan tandem baru di Repsol Honda, setelah Joan Mir memutuskan untuk bergabung.
"Kami bekerja sama dengan departemen otomotif kami untuk meningkatkan aerodinamika pada tahun 2023,” ucap Koji Watanabe selaku Presiden Honda Racing Corporation.
"Kami sudah melihat keberhasilan pertama dari kolaborasi ini."
Baca Juga: Motor Jadi Sulit Dijinakkan, Fabio Quartararo Tak Mau Disalahkan Yamaha