Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kabar Terbaru Rencana Hokky Caraka ke Liga Belanda Setelah Mulai Dapat Menit Bermain Reguler di PSS

By Bagas Reza Murti - Minggu, 18 Desember 2022 | 17:15 WIB
Striker PSS Sleman, Hokky Caraka pasca-laga lawan PSIS Semarang di Stadion Manahan, Jumat (16/12/2022). (BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM)

"Biar tekniknya bagus, visi misinya ada, bisa membawa timnas Indonesia ke Piala Dunia."

"Yang penting Eropa karena pasti kualitas sepak bolanya memang berbeda daripada Asia Tenggara. Kalau di Eropa inginnya di Belanda, tambahnya.

Kini Hokky mulai diberi menit bermain reguler di PSS Sleman setidaknya saat Liga 1 bergulir kembali sejak 5 Desember 2022.

Hokky tampil dalam 4 laga untuk PSS Sleman, dan semuanya jadi starter.

Baca Juga: Demi Piala Dunia U-20 2023, Arema FC Pastikan Arkhan Fikri Bakal Sering Dimainkan di Liga 1

Bagas Reza Murti/BOLASPORT.COM
Suasana pertandingan PSS Sleman Vs PSIS Semarang di Stadion Manahan, Solo, Jumat (16/12/2022).

Menanggapi hal itu, Hokky mengaku senang namun termotivasi karena belum juga mencetak gol.

"Menurut saya, menit bermain semakin bagus apalagi belum cetak gol kan selama dikasih kesempatan ini," kata Hokky saat ditemui BolaSport.com pasca-laga lawan PSIS Semarang di Stadion Manahan, Jumat (16/12/2022).

"Ketika dikasih kesempatan, tapi (pengennya) harus cetak gol," tambahnya.

Hokky masih dalam misi terus mencari menit bermain di PSS Sleman.