Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Saking Nganggurnya, Cristiano Ronaldo Sampai Ditawarkan ke Tiap Tim yang Main di Liga Champions

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Kamis, 22 Desember 2022 | 05:40 WIB
Kapten sekaligus megabintang timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, dalam sebuah laga Piala Dunia 2022. (TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO)

Frankfurt diketahui berhasil melaju ke babak 16 besar Liga Champions dan bermain di kompetisi tersebut dengan status sebagai juara Europa League musim lalu.

"Ronaldo bahkan ditawarkan kepada kami," kata Hellmann, dikutip BolaSport.com dari DAZN.

Holzer juga lantas berkata: "Saya merasa Ronaldo ditawarkan ke setiap klub Liga Champions."

Sampai saat ini masa depan Ronaldo masih menjadi misteri pasca-gelaran Piala Dunia 2022.

Raksasa Liga Arab Saudi, Al Nassr, dikabarkan tengah gencara mendekati Ronaldo.

Baca Juga: Pep Guardiola Sebut Lionel Messi sudah Jadi yang Terhebat bahkan Sebelum Menjuarai Piala Dunia

Al Nassr disebut-sebut siap menjadikan CR7 sebagai atlet berbayaran termahal di dunia lantaran berani membayar hingga 200 juta euro per musimnya.

Tidak hanya itu saja, Ronaldo juga siap untuk disodori kontrak hingga Juni 2025.

Meski belum ada tanggapan nyata dari sang pemain, Al Nassr tidak mau menyerah begitu saja.

Mereka ingin Ronaldo segera menyepakati kontrak sebelum pergantian tahun.

Ronaldo sendiri masih berada di Dubai dengan kepentingan merayakan Natal.

Barulah setelah di penghujung tahun 2022, Ronaldo diyakini bakal menentukan nasib dan pelabuhan barunya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P