Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tidak Perlu Jadi Favorit, Marc Marquez Siap Bawa Honda Melejit

By Agung Kurniawan - Jumat, 23 Desember 2022 | 16:15 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez merayakan podium kedua pada MotoGP Australia 2022, Minggu (16/10/2022) (MOTOGP.COM)

MOTOGP.COM
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez saat menjalani tes MotoGP di Sirkuit Ricardo Tormo. Valencia, Spanyol, Selasa (8/11/2022)

"Ini bukanlah motor baru, ini adalah sebuah revolusi, saya tidak sepenuhnya percaya dengan motor baru," kata Marc Marquez, dilansir dari Motosan.

"Mereka sedang mengerjakannya, saat Anda meminta sesuatu dan melihat mereka bereaksi, terlibat 100 persen, Anda tak bisa menuntut apa pun lagi," imbuhnya.

Marc Marquez juga menjelaskan bahwa Honda juga meminta dirinya bekerja keras memulihkan kondisi lengan kanannya hingga benar-benar prima.

"Dan mereka juga meminta saya, mereka meminta saya untuk menyiapkan kondisi lengan ini agar bisa prima," kata Marc Marquez menjelaskan.

"Dapatkah saya membuat sebuah perbedaan? Saya bisa dan itulah mengapa saya bekerja lebih keras," imbuhnya.

Untuk musim depan, pembalap berusia 29 tahun itu menargetkan untuk bisa bersaing meraih gelar juara dunia.

"Saya adalah Marc Marquez, Honda adalah Honda dan di Repsol Honda kami wajib berjuang meraih gelar," ucap Marc Marquez.

"Dan inilah niatnya, kemudian kita akan melihat apa yang terjadi," tuturnya menambahkan.

Ya, Marc Marquez berkomitmen dengan segala yang ada bahwa dia ingin membawa Honda melejit walau pada musim depan tak jadi favorit.