Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Pengakuan Valentino Rossi: Francesco Bagnaia dan Fabio Quartararo yang Terbaik Saat Ini
"Kami mulai pada 2006/2007. Saya sudah berada di sana selama bertahun-tahun dan saya ingin memiliki seseorang untuk menemani saya," ucap Rossi dikutip BolaSport.com dari Speedweek.
"Pada saat yang sama harus menjadi pembalap juara dunia yang berlatih bersama saya untuk memahami level dan menjadi lebih kuat."
Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha), Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) dan Luca Marini (Mooney VR46) merupakan salah satu generasi awal jebolan akademi VR46.
Bahkan ketiganya saat ini eksis di kelas utama MotoGP, tidak hanya itu tahun ini Bagnaia berhasil meraih gelar juara dunia bersama Ducati.
Jika berbicara mengenai para muridnya di akademi VR46, Rossi mengaku bahwa tidak pernah menyangka muridnya bisa berkembang sejauh ini.
Rossi juga tidak menyangka bahwa anak didiknya justru menjadi pembalap yang mengalahkannya di atas lintasan.
"Pada titik tertentu, tibalah saatnya masalah muncul, karena para pembalap menjadi begitu kuat sehingga tiba-tiba menjadi lawan saya," ucap Rossi.
"Saya tidak pernah berharap seperti itu, saya meremehkannya dan itu terlepas dari tangan saya."
Rossi memutuskan untuk pensiun pada akhir musim 2021 yang lalu sehingga Rossi pernah merasakan bertarung dengan Bagnaia dan Morbidelli.
Baca Juga: Dikecewakan Berkali-kali, Fabio Quartararo Tak Takut Jika Harus Membelot dari Yamaha