Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Timnas Indonesia Puji Kemajuan Sepak Bola Kamboja, Efek Adanya Legenda AC Milan

By Wila Wildayanti - Sabtu, 24 Desember 2022 | 14:30 WIB
Bek sayap kiri timnas Indonesia, Pratama Arhan (kanan), sedang berusaha melewati pemain timnas Kamboja bernama Saret Krya (kiri) dalam laga pekan pertama Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 23 Desember 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Padahal yang berstatus pelatih timnas Kamboja saat ini yakni Ryu Hirose.

Situasi ini, tentu membuat banyak pecinta sepak bola bertanya-tanya sebenarnya apa tugas legenda AC Milan tersebut.

Pria asal Jepang itu sebenarnya telah menjabat sebagai manajer timnas Kamboja sejak Agustus 2018.

Honda sebenarnya telah terlihat mendampingi timnas Kamboja dari tim level usia muda hingga senior.

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Timnas Indonesia Cari Pelampiasan ke Markas Brunei Darussalam

Ternyata hal ini karena Keisuke Honda memang diproyeksikan secara jangka panjang dalam mempersiapkan timnas Kamboja untuk SEA Games 2023.

Hal ini pernah dijelaskan Ryu Hirose pada 8 Desember 2021 lalu, bahwa legenda AC Milan itu memiliki peran besar untuk timnas Kamboja.

Tim berjulukan Angkor Warriors itu bakal tampil sebagai tuan rumah SEA Games 2023.

Sehingga Kamboja pun berharap ada peningkatan dari timnya dalam persiapan SEA Games dengan hadirnya Honda.

Kehadiran Honda itu pun mulai menunjukkan dampaknya buat sepak bola Kamboja.