Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Kisah Luar Biasa Bagaimana Valentino Rossi Hampir Bergabung dengan Suzuki
"Pembalap F1 memiliki kemampuan luar biasa untuk menjaga konsentrasi mereka tetap tinggi selama beberapa lap berturut-turut" ucap Marquez dikutip BolaSport.com dari Crash.
"Mereka juga harus berbicara dengan tim, mempercayai mereka."
"Sebagai pembalap MotoGP Anda sulit membayangkannya karena Anda hanya fokus. pada balapan."
Para pembalap Formula 1 harus benar-benar fokus ke lintasan dengan tetap memperhatikan instruksi dari tim mereka.
Misalnya kapan harus masuk ke pit untuk mengganti ban dan lain sebagainya.
Sementara itu bagi pembalap MotoGP, berkomunikasi dengan tim saat balapan hanya untuk masalah-masalah kritis saja.
"Sebaliknya, di Formula 1 Anda harus benar-benar fokus pada trek dan mempercayai tim 100 persen," ucap Marquez.
"Mereka dapat mengirimi saya indikasi pada saat-saat kritis, mungkin jika itu sangat penting untuk kejuaraan."
"Kalau tidak, saya katakan mereka tidak punya izin."