Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tancap Gas, Timnas Indonesia Langsung Gelar Latihan Setibanya di Jakarta

By Wila Wildayanti - Selasa, 27 Desember 2022 | 19:25 WIB
Marselino Ferdinan (kanan) bersama rombongan timnas Indonesia tiba di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, 27 Desember 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Sementara itu, timnas Indonesia memang diwajibkan menang lawan Thailand apabila ingin aman lolos ke babak selanjutnya.

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Media Korea Sorot Dominasi Pelatih Korsel di ASEAN, Termasuk di Timnas Indonesia 

Sebab Fachruddin Aryanto dan kawan-kawan masih memiliki dua laga lagi yakni melawan timnas Thailand dan Filipina (2/1/2023).

Saat ini timnas Indonesia masih berada diposisi kedua klasemen sementara Grup A Piala AFF 2022 dengan mengemas enam poin.

Poin tim asuhan Shin Tae-yong ini sama dengan Thailand yang berada di puncak klasemen sementara, yang membedakan hanya selisih gol saja.

Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan memang dijadwalkan menjalani latihan langsung.

Namun, latihan bakal digelar tertutup sehingga tak ada informasi lokasi latihan di mana. 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P