Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF 2022 - Penjelasan Tentang Penalti Gaib Vietnam dan Kartu Merah Pemain Malaysia

By Sasongko Dwi Saputro - Rabu, 28 Desember 2022 | 06:30 WIB
Keputusan kontroversial yang membuahkan hukuman penalti bagi timnas Vietnam kala menghadapi Malaysia pada Piala AFF 2022 (Astro Arena)

Sementara itu, Que Ngoc Hai maju sebagai eksekutor penalti timnas Vietnam.

Baca Juga: Timnas Indonesia Jangan Jumawa, Perjuangan di Piala AFF 2022 Belum Usai

Que Ngoc Hai pun menjalankan tugasnya dengan baik dan membuat timnas Vietnam unggul 2-0 atas Malaysia.

Apakah keputusan wasit Ryuji Sato tepat dalam kasus ini?

Jika meruntut pada aturan Laws Of the Game 2022/2023, keputusan Ryuji Sato memberikan penalti untuk timnas Vietnam ternyata tepat sesuai regulasi.

Penjelasannya terdapat pada Keputusan 12 Poin 4 Laws Of The Game 2022/2023 tentang Memulai Kembali Usai Pelanggaran dan Kesalahan.

Seperti yang diketahui, bahwa setiap pemain tetap dapat dikenai hukuman pelanggaran selama pertandingan berlangsung, baik di dalam ataupun luar arena lapangan pertandingan.

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Timnas Indonesia Dilarang Kalah Sebelum Bertanding Kala Bertemu Dengan Thailand

Dalam aturan tersebut, tertulis bahwa jika melakukan pelanggaran diluar lapangan pertandingan, maka wasit berhak menunjuk tendangan bebas langsung.

Tetapi jika pelanggaran tersebut terjadi pada area sekitar kotak penalti, maka wasit berhak menunjuk titik putih.