Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

IBL 2023 - Jelang Bergulirnya Seri Pertama, Dewa United Bongkar Pasang Skuad

By Wawan Saputra - Rabu, 28 Desember 2022 | 19:00 WIB
Wendha Wijaya bersama pelatih kepala Dewa United, Maximiliano Enrique Seigorman (IBL Indonesia)

Baca Juga: Jadwal Lengkap Putaran Reguler IBL 2023, 240 Pertandingan Tersaji

Mantan pemain yang sering disapa Pak We tersebut, memutuskan untuk menjadi pelatih karena ingin membagikan ilmu yang dimilikinya kepada para pemain Dewa United.

"Saya ingin ilmu dan pengalaman saya selama saya bermain basket bisa di transfer dan di pelajari ke pemain-pemain muda," ucap Wendha.

Lebih lanjut Wendha menjelaskan kepada para pemain Dewa United, selain teknik yang mumpuni para pemain juga harus memiliki mental serta attitude yang baik.

"Untuk yang ingin punya karier panjang, yang pertama harus mempunyai attitude yg baik. Kedua, pola latihan dan istirahat, serta konsumsi makan yang bagus," ucap Wendha.

"Yang ketiga, jangan cepat puas, apapun itu harus ingin menjadi yang terbaik. Terakhir, jangan lupa berdoa dan minta doa kepada orang-orang tercinta khususnya kedua orang tua kita."

Disisi lain Dewa United harus kehilangan salah satu pemain kuncinya jelang bergulirnya IBL 2023 pada pertengahan bulan Januari mendatang.

Pemain tersebut adalah Jamarr Ander Johnson, yang memutuskan tidak memperpanjang kontrak dengan Dewa United.

Baca Juga: Jelang IBL 2023, Hasil 5 Uji Coba Indonesia Patriots Memuaskan

Melalui akun media sosial Instagramnya, Jamarr telah mengucapkan salam perpisahan untuk skuad Dewa United.