Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Namun, sepakan Rebic masih terlalu lemah dan bisa diamankan dengan bagus oleh Walter Benitez.
Hingga peluit tanda turun minum berbunyi, AC Milan belum mampu mencetak gol dan skor 2-0 untuk keunggulan PSV Eindhoven.
Baca Juga: Kylian Mbappe Bikin Bek Andalan AC Milan Tak Maksimal di Piala Dunia 2022
Di babak kedua, AC Milan juga tidak kunjung mencetak gol pertama dalam laga uji coba kali ini.
Tim asuhan Stefano Pioli tersebut malah kembali kebobolan pada menit ke-56 akibat aksi individu Noni Madueke.
Madueke sukses mencetak brace lewat tendangan keras kaki kiri dari luar kotak penalti yang mengarah ke pojok kanan bawah gawang Antonio Mirante.
Gol gelandang jebolan akademi Tottenham Hotspur tersebut membuat tim asuhan Ruud van Nistelrooy unggul 3-0 atas AC Milan.
GOOOOOOOOOOOOOOOOL
— ' Burak | #Eredivisie ???????????????? (@hollandaligleri) December 30, 2022
PSV Eindhoven: 3-0 :AC Milan
Noni Madueke#PSVMIL pic.twitter.com/el9TaaStqd
Usai kebobolan gol ketiga, Stefano Pioli memutuskan untuk mengganti seluruh pemain yang ada di lapangan dengan 10 pemain cadangan lainnya pada menit ke-67.
Sebelumnya, Pioli sudah mengganti Ante Rebic dengan Marko Lazetic di jeda babak pertama ke babak kedua.
Namun, AC Milan baru bisa menciptakan peluang pada menit ke-83 melalui tendangan kaki kanan Aster Vranckx dari luar kotak penalti.