Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF 2022 - 6 Tim Berebut Tiket Semifinal, 4 Negara Pulang Duluan

By Arif Setiawan - Sabtu, 31 Desember 2022 | 18:00 WIB
Ilustrasi berita Piala AFF 2022 yang berlangsung sejak 20 Desember 2022 hingga 16 Januari 2023 dengan diikuti 10 tim. (TARA YANUAR/BOLASPORT.COM)

Namun hal tersebut tak mampu membantu Myanmar mengamankan posisi dua teratas.

Sementara itu, persaingan untuk mengamankan tiket semifinal masih diperebutkan enam tim.

Baca Juga: Pemain Barito Putera dari Filipina Nilai Timnas Indonesia akan Kerepotan

Di Grup A, ada 3 tim yang masih memiliki kesempatan.

Rinciannya yakni Thailand (7 poin), timnas Indonesia (7 poin) dan Kamboja (6 poin).

Ketiga tim di atas kini mempunyai satu laga sisa.

Dalam hal ini timnas Indonesia sedikit diuntungkan karena Thailand bakal menghadapi Kamboja di laga terakhir.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sempat emosional saat memantau para pemainnya berlaga pada Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 29 Desember 2022.

Sehingga tim asuhan Shin Tae-yong dapat melaju ke semifinal bila mampu meraih kemenangan atas Filipina.

Persaingan panas juga di Grup B.

Sebagai informasi, Vietnam saat ini memang sedang memuncaki klasemen dengan raihan 7 poin.

Akan tetapi posisi Vietnam diancam oleh Singapura dan Malaysia.

Singapura menempel dengan raihan poin sama yakni 7.

Kemudian timnas Malaysia menempati peringkat ketiga dengan 6 poin.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P