Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sejarah Buruk Bagi PSSI Jika Liga 3 Nasional 2022/2023 Tidak Bergulir

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 2 Januari 2023 | 16:30 WIB
Ilustrasi PSSI atau logo PSSI. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Liga 3 Nasional musim 2022-2023 belum jelas nasibnya, tetapi kompetisi kasta ketiga Liga Indonesia ini wajib berputar.

Meski sempat terimbas Tragedi Kanjuruhan, Liga 3 Nasional harus bergulir sesuai dengan anjuran PSSI pada 2022.

Apalagi, Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI dari berbagai daerah sudah gencar menyelenggarakan Liga 3.

Bahkan, Liga 3 dari sejumlah provinsi sudah menyelesaikan kompetisi dan menghasilkan juara.

Terbaru, Liga 3 Jateng 2022 baru saja menghasilkan juara yaitu Persip Pekalongan.

Sebelumnya, Liga 3 Bali dan Nusa Tenggara Timur juga sudah memiliki juara.

Liga 3 Bali dijuarai oleh Perseden Denpasar, sedangkan Liga 3 NTT dimenangi Perse Ende.

Selain itu, Liga 3 Jabar 2022 sudah hampir memasuki fase akhir babak 8 besar sebelum terhenti efek Tragedi Kanjuruhan.

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Rapor 5 Laga Terakhir Timnas Indonesia Vs Filipina: Cuma Menang Sekali, Rekor Unbeaten Hancur!