Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Vs Vietnam - Rachmat Irianto Sang Penjaga Kedalaman, Shin Tae-yong Fokus Saja Urusi Finishing

By Bagas Reza Murti - Rabu, 4 Januari 2023 | 12:00 WIB
Pemain timnas Indonesia, Rachmat Irianto, sedang menguasai bola saat berlaga pada Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 29 Desember 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Pelatih asal Korea Selatan itu memang mengaku tersinggung gara-gara finishing meski Indonesia lolos ke semifinal.

"Untuk masalah finishing kita memang kurang, tapi bukan karena tidak ada Dimas Drajad," ujar Shin Tae-yong kepada awak media.

"Kita harus fokus lagi agar bisa meningkatkan finishing kita."

"Namanya sepak bola harus cetak gol agar bisa dapat hasil yang baik. Tapi penampilan baik, namun tidak bisa banyak cetak gol saat peluang dapat ya saya jadi tersinggung," tambahnya.

Baca Juga: Usai Ditolak di Magelang dan Bali, Arema FC Juga Dapat Penolakan Berkandang di Yogyakarta, Klub Liga 3: Tiada Empati!

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan keterangan kepada awak media dalam sesi jumpa pers seusai laga Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 29 Desember 2022.

Selain finishing, satu sisi yang perlu disoroti adalah lini pertahanan yang terkadang lengah sehingga timnas Indonesia bisa kebobolan.

Untuk melawan Vietnam, BolaSport.com memahami agar Shin Tae-yong memasang Rachmat Irianto sejak awal laga.

Catatan pemain Persib Bandung di Piala AFF 2022 ini terbilang istimewa.

Saat Shin Tae-yong memainkan Irianto, timnas Indonesia tidak pernah kebobolan.