Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Skor 0-0 bertahan hingga babak pertama selesai.
Gol yang ditunggu-tunggu Inter Milan terjadi pada menit ke-56 dengan Edin Dzeko yang memecahkan kebuntuan.
Meneruskan umpan silang Federico Dimarco, Dzeko, yang berada di depan gawang Napoli, melepaskan sundulan keras.
Bola melaju kencang ke gawang Napoli sehingga tidak bisa dihalau oleh Alex Meret. Inter unggul 1-0.
Amir Rahmani nyaris menyamakan kedudukan hanya tiga menit setelah gol Dzeko, juga dengan sundulan setelah menerima umpan dari Piotr Zielinski.
Namun, Rahmani tidak bisa mengikuti jejak Dzeko karena bola sundulannya melebar ke sebelah kiri gawang Inter Milan.
Baca Juga: PSG bakal Jual Neymar demi Kepentingan Lionel Messi dan Kylian Mbappe
Giacomo Raspadori nyaris menggagalkan kemenangan Inter Milan pada menit ke-90 dengan sepakan kaki kanan dari tengah kotak penalti.
Andre Onana membuat Inter Milan bisa bernapas lega dengan memblok bola.
Skor 1-0 untuk kemenangan Inter Milan tidak berubah hingga akhir pertandingan.