Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menurut Shin, kekalahan-kekalahan tersebut adalah masalah lalu, jadi biarlah berlalu.
Justru Shin menekankan bakal membuktikan Indonesia bakal tampil lebih baik saat menghadapi Vietnam nanti.
"Ada satu hal yang para fans dan para wartawan mesti memikirkan satu ini, sebelumnya memang kita pernah melawan Vietnam, tetapi waktu itu tidak terlalu baik dalam latihan ya, maksudnya waktu itu ada corona juga, tetapi sekarang sudah tidak ada corona dan liga juga bergulir dengan normal," ujar Shin Tae-yong dalam jumpa pers di SUGBK, Senayan, Kamis (5/1/2023).
Baca Juga: Piala AFF 2022 - Pelatih Vietnam Pasrah soal Keamanan Laga
Shin Tae-yong mengungkapkan kekalahan tim Merah Putih itu karena ia belum secara melatih timnas Indonesia.
Apalagi saat itu kompetisi di Indonesia terhenti, sehingga Shin tak bisa memantau pemain langsung.
Sedangkan saat ini, para pemain sudah berada di bawah kepelatihannya lama.
Sehingga ia percaya diri, timnas Indonesia bakal bisa memutus rekor buruk atas Vietnam tersebut.
"Jadi saya langsung ke lapangan untuk memilih pemain-pemain dan sekarang sudah berlalu satu tahun, dan pastinya semua orang akan merasakan bahwa timnas Indonesia itu bukan lagi tim Indonesia sebelumnya," kata Shin.
"Walaupun kita sudah pernah kalah lawan Vietnam sebelumnya, tetapi waktu itu waktu persiapannya sangat pendek dan singkat.