Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Di dua sisi sayap, Shin Tae-yong mempercayakan Asnawi Mangkualam dan Pratama Arhan.
Baca Juga: Piala AFF 2022 - Dear Vietnam, Timnas Indonesia Tak Terkalahkan dalam 5 Laga Terakhir di Kandang
Sementara, tiga gelandang yang ditugaskan Shin Tae-yong untuk mengawal lini tengah timnas Indonesia sore ini diserahkan kepada Marc Klok, Rachmat Irianto, dan Marselino Ferdinan.
Dua penyerang timnas Indonesia pada sore ini akan diserahkan pada Yakob Sayuri dan Dendy Sulistyawan.
Terlihat, timnas Indonesia bakal bermain mirorring pada sore ini dengan meniru persis formasi timnas Vietnam.
Pasalnya, dalam empat pertandingan terakhir timnas Vietnam di Piala AFF 2022, tiga di antaranya menurunkan 5-3-2.
Kala menggunakan formasi tersebut, Vietnam berhasil finis tanpa kebobolan sekalipun.
Baca Juga: Piala AFF 2022 - Masuk ke SUGBK, Bus Vietnam Dijaga Ketat Pihak Keamanan
Timnas Indonesia kemungkinan juga bakal bermain lebih spartan dengan menurunkan tiga gelandang di depan tiga bek tengah.
Pertandingan ini diprediksi bakal jadi pertarungan yang seru di lini tengah antara pemain timnas Indonesia melawan Vietnam.