Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Punya Banyak Stok Pemain Muda Berbakat, Real Madrid Tak Tertarik Rekrut Jude Bellingham dan Junior Lionel Messi

By Raka Kisdiyatma Galih - Sabtu, 7 Januari 2023 | 12:45 WIB
Gelandang Borussia Dortmund, Jude Bellingham. (TWITTER.COM/BELLINGHAMJUDE)

Sementara itu, nama Enzo Fernandez melambung tinggi usai gelaran Piala Dunia 2022.

Pasalnya, Enzo mempunyai kontribusi besar dalam keberhasilan timnas Argentina menjuarai turnamen akbar empat tahunan tersebut.

Meski hanya menjadi pemain pengganti di dua laga awal fase grup, gelandang berusia 21 tahun itu tetap menunjukkan performa luar biasa.

Salah satunya adalah saat mencetak sebiji gol di pertandingan melawan Meksiko.

TWITTER.COM/ROYNEMER
Gelandang timnas Argentina, Enzo Fernandez, saat merayakan golnya ke gawang timnas Meksiko dalam matchday 2 babak penyisihan Grup C Piala Dunia 2022 di Lusail Iconic Stadium, Sabtu (26/11/2022).

Baca Juga: Piala Dunia Belum Cukup, Lionel Messi Masih Butuh 1 Trofi Lagi untuk Jadi Manusia Paripurna

Penampilan tersebut yang kemudian memberikan jalan bagi Enzo Fernandez untuk masuk starting eleven Argentina.

Junior Lionel Messi itu terus tampil sejak menit awal hingga partai final dan mampu membayar lunas kepercayaan yang diberikan kepadanya.

Berkat performa tersebut, Enzo Fernandez pun dinobatkan sebagai Pemain Muda Terbaik usai Piala Dunia Qatar berakhir.

Penampilan impresif Bellingham dan Enzo mendapat perhatian dari Carlo Ancelotti.