Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Hasil Liga Italia - Berkat Efek Chiesa, Juventus Hajar Udinese di Rumah Sendiri
Di sisi lain, Erik ten Hag tidak menampik tim-tim lain pun punya potensi menghambat langkah Manchester United pada musim 2022-2023 di liga domestik.
“Arsenal menjalani musim yang super dan sudah jauh memimpin di liga. Kami juga harus melawan Chelsea, Newcastle United, dan Tottenham Hotspur untuk tiket Liga Champions,” tutur Ten Hag.
“Persaingan sangat besar. Tujuan Manchester United adalah lolos ke Liga Champions, itu selalu jadi tujuan kami.”
“Kalau Manchester United bisa lolos ke Liga Champions, rasanya kami sudah jadi juara,” ujar Ten Hag menambahkan.
Manchester United sendiri masih punya kesempatan memenangi turnamen lain pada musim ini.
Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Manchester United bertanding melawan Everton pada babak ketiga Piala FA 2022-2023.
Duel tersebut tersaji di Stadion Old Trafford, Jumat (6/1/2023) waktu setempat atau Sabtu pukul 03.00 WIB.
Hasilnya, Manchester United mengalahkan Everton dengan skor 3-1 untuk lolos ke babak 32 besar Piala FA.
Bruno Fernandes dkk juga masih berlaga di Liga Europa dan Piala Liga Inggris.