Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala FA - Gagal Menang Dramatis dari Liverpool, Pelatih Wolverhampton Minta Bukti Gol Timnya Offside

By Lariza Oky Adisty - Minggu, 8 Januari 2023 | 07:00 WIB
Selebrasi pemain Wolverhampton Wanderers, Toti Gomes (depan), sebelum golnya ke gawang Liverpool dianulir akibat offside pada laga babak ketiga Piala FA di Anfield, Sabtu (7/1/2023) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB. (SKY SPORTS)

Gol tersebut dianulir karena terindikasi berbau offside. 

Masalahnya, di layar stadion tidak ada tayangan ulang yang menunjukkan secara pasti posisi offside mana yang dimaksud. 

Julen Lopetegui pun sulit menerima keputusan wasit Andy Madley menganulir gol kemenangan timnya. 

“Kami semua sudah melihatnya dan tidak ada yang offside,” kata Lopetegui, dikutip BolaSport.com dari Sky Sports. 

Baca Juga: Robert Lewandowski Jadi Masalah Utama Memphis Depay di Barcelona

“Mustahil sekali, tetapi ada yang mengatakan ke wasit kalau gol itu offside. Kami sudah melihat gambarnya dan offside yang dimaksud tidak ada,” ucap dia. 

Dari yang dikutip BolaSport.com dari Goal International, sumber masalah ada pada Matheus Nunes dan bukan pada Toti Gomes. 

Sebelum gol Toti terjadi, Nunes menerima bola untuk mengeksekusi sepak pojok. Saat menerima bola itulah dia berada pada posisi offside

Hal itu yang membuat bendera hakim garis terangkat saat gol Toti Gomes terjadi meski Gomes bukan tersangka utamanya. 

Hal yang membuat keputusan wasit dan hakim garis sulit divalidasi adalah tidak ada satu pun kamera yang merekam momen ketika Nunes offside