Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Malaysia Open 2023 - Sejumlah Wakil Indonesia Temui Jalan Terjal pada Babak Pertama

By Wahid Fahrur Annas - Selasa, 10 Januari 2023 | 05:00 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, pada laga kedua grup BWF World Tour Finals 2022 di Nimibutr Stadium, Bangkok, Kamis (8/12/2022). (PP PBSI)

Penampilan terakhir Jonatan di Negeri Jiran dihentikan Wang. Laga pada babak pertama Malaysia Masters 2022 itu berakhir dengan skor ketat 21-16, 18-21, 25-27.

Anthony Sinisuka Ginting menghadapi situasi serupa saat ditantang wakil Hong Kong, Ng Ka Long Angus.

Anthony juga kalah sebanyak 7 kali dari Ng Ka Long Angus dalam total 11 pertemuan.

Beruntung, seperti halnya Jonatan, pemain asal Cimahi ini mampu menang di pertemuan terakhir dengan sang calon lawan.

Laga menantang juga akan dihadapi pasangan ganda putra, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, yang akhirnya kembali ke lapangan.

Mereka akan berhadapan dengan pasangan veteran asal Korea Selatan, Ko Sung-hyun/Shin Baek-cheol, yang pernah menjadi juara dunia.

Sementara itu, pasangan ganda campuran, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, akan melawan unggulan kedelapan, Thom Gicquel/Delphine Delrue (Prancis).

Walau kalah secara peringkat, Rinov/Pitha boleh percaya diri karena mengalahkan Gicquel/Delrue pada pertemuan terakhir di fase grup World Tour Finals 2022.

Baca Juga: Malaysia Open 2023 - Juara Bertahan Ratchanok Intanon dan 7 Peserta Lainnya Mundur

JADWAL WAKIL INDONESIA PADA MALAYSIA OPEN 2023