Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Malaysia Open 2023 - Fikri/Bagas Tetap Belum Puas meski Menang
Dejan/Gloria mampu bertahan. Gloria mencetak poin interval pada kedudukan 11-9 melalui pukulan melambung ke belakang.
Pasca-jeda, pasangan Indonesia dikejar lagi oleh Tang/Tse.
Pasangan unggulan kelima ini menyamakan pada 12-12. Untungnya Dejan/Gloria menciptakan keunggulan lagi.
Dejan/Gloria mencapai game point dengan keunggulan enam angka 20-16.
Tang/Tse mendekati lagi berkat beberapa kesalahan Dejan/Gloria. Akan tetapi, perlawanan mereka berhenti di angka 17 setelah drop shot Dejan sukses menutup gim pertama.
Duel sengit kembali terjadi di gim kedua, Dejan/Gloria harus berbagi poin di awal pertandingan dengan Tang/Tse hingga skor 2-2.
Pasangan non-pelatnas dapat kembali mendominasi dan mencetak tiga poin beruntun untuk memimpin laga.
Serangan dari Dejan/Gloria berhasil menyulitkan Tang/Tse yang berusaha memperkecil ketertinggalan.
Keunggulan pasangan Indonesia tak terbendung meski Hong Kong sesekali bisa membalas.