Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Timnas Indonesia Gagal di Piala AFF 2022, Haruna Soemitro: Para Pemuja STY, Waktu dan Tempat Dipersilakan

By Abdul Rohman - Jumat, 13 Januari 2023 | 08:30 WIB
Anggota Exco PSSI, Haruna Soemitro, bersama dengan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong (PSSI)

Di GBK Arena sempat muncul dugaan Shin Tae-yong bakal menghadap PSSI guna menjalani evaluasi.

Pasalnya, penerjemah Shin Tae-yong, Jeong Seok-seo, terpantau berada di GBK Arena, pada Kamis (12/1/2023) sore.

Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, yang bertugas melakukan diskusi dengan mantan pelatih Korea Selatan tersebut.

Baca Juga: Kata Graham Potter, Melatih Chelsea adalah Pekerjaan Paling Sulit dalam Sepak Bola

Nyatanya pertemuan Indra Sjafri dan Shin Tae-yong bukan berlangsung di GBK Arena.

Berdasarkan keterangan dari Anggota Exco PSSI, Ahmad Riyadh, rapat Exco yang sudah berlangsung sama sekali tidak membahas Shin Tae-yong.

"Tidak kami bahas. Khusus soal kompetisi Liga 1, Liga 2, Liga 3," tutup Ahmad Riyadh.

Di Piala AFF 2022, langkah Skuad Garuda terhenti pada babak semifinal.

Baca Juga: Tinggal Selangkah Lagi Gabung Man United, Anak Juragan Pom Bensin Disebut Mirip Raja Gol Timnas Prancis

Timnas Indonesia dikalahkan Vietnam dengan agregat 0-2.