Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Malaysia Open 2023 - Kevin Akui Pertandingan Saat Ini Selalu Ketat dan Tekad Kerja Keras Marcus

By Delia Mustikasari - Jumat, 13 Januari 2023 | 00:31 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, pada babak kedua Malaysia Open 2023 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Kamis (12/1/2023). (PP PBSI)

Hal tersebut diakui Kevin. "Sekarang ini setiap turnamen selalu ramai. Setiap pertandingan, semua pemain kini memiliki peluang yang sama. Saya akui, kami kalah di poin-poin akhir pertandingan yang sangat ketat," aku Kevin.

Pada gim penentuan, Marcus/Kevin langsung menyerang sejak awal dan sukses mencetak empat angka beruntun.

Keunggulan tersebut berhasil dipertahankan Marcus/Kevin sampai beberapa saat, sebelum akhirnya Liang/Wang mampu menyamakan kedudukan menjadi 8-8.

Liang/Wang selanjutnya berbalik unggul atas Marcus/Kevin, bahkan mereka sukses menutup interval dengan unggul tipis 11-10.

Selepas interval, kedua pasangan sama-sama tampil ngotot melalui rally-rally panjang. Kedua pasang pemain selanjutnya bergantian mencetak poin.

Berkat ketenangan dan pengalaman yang dimiliki Marcus/Kevin, mereka berhasil unggul dengan skor 17-16 pada akhir gim ketiga.

Namun,  Liang/Wang berhasil membalikkan keadaan dan menutup gim penentuan dengan kemenangan 21-19.

"Setelah kalah, ya kami latihan lebih keras lagi. Kami akan evaluasi lagi. Bicara dengan pelatih dan Kevin agar ke depan bisa tampil lebih baik lagi. Setelah kalah di sini, mau tidak mau kami harus berlatih lebih baik lagi," tutur Marcus.

"Terima kasih kepada penonton yang telah mendukung dan menonton kami," kata Marcus.

Indonesia meloloskan lima wakil ke babak perempat final Malaysia Open 2023

Baca Juga: Malaysia Open 2023 - Rehan/Lisa Mengaku Terbawa Emosi karena Keputusan Wasit

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P