Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil ONE Fight Night 6 - Satu Juara Tak Percaya Lawan Tidak Menyerah walau Kaki Sudah Meledak

By Dwi Widijatmiko - Sabtu, 14 Januari 2023 | 12:07 WIB
Juara kelas terbang submission grappling ONE Championship, Mikey Musumeci (kanan), tidak percaya Bayanduuren Gantumur tidak menyerah walaupun kakinya sudah terkunci ketat di ONE Fight Night 6, Sabtu (14/1/2023) di Bangkok. (DUX CARVAJAL/ONE CHAMPIONSHIP)

Di laga puncak ONE Fight Night 6, juara bertahan kelas bulu kickboxing, Superbon Singha Mawynn, berhadapan dengan pemenang turnamen grand prix divisi tersebut, Chingiz Allazov.

Sebagai penantang, Allazov mengambil inisiatif pertarungan sejak ronde pertama.

Kombinasinya menyulitkan Superbon untuk mengembangkan gaya bertarungnya.

Di ronde kedua, jagoan asal Belarusia semakin di atas angin.

Dia berhasil menjatuhkan Superbon dengan pukulannya sebanyak tiga kali berturut-turut.

Sesuai peraturan, sebuah pertarungan kickboxing dihentikan jika seorang jagoan mengalami knockdown tiga kali dalam sebuah ronde.

Chingiz Allazov pun dinyatakan menang dan dinobatkan sebagai juara baru kelas bulu kickboxing ONE Championship

Baca Juga: ONE Championship Kembali, Gelar 3 Perebutan Sabuk di ONE Fight Night 6

Hasil ONE Fight Night 6

  • Kelas bulu kickboxing (perebutan sabuk juara): Chingiz Allazov mengalahkan Superbon Singha Mawynn dengan KO di ronde 2
  • Kelas terbang kickboxing (perebutan sabuk juara): Superlek Kiatmuu9 mengalahkan Daniel Puertas dengan angka mutlak
  • Kelas terbang submission grappling (perebutan sabuk juara): Mikey Musumeci mengalahkan Bayanduuren Gantumur dengan angka mutlak.
  • Catchweight 97,5 kg: Aung La N Sang mengalahkan Gilberto Galvao dengan TKO pukulan ronde 1
  • Catchweight 61,9 kg kickboxing: Rodtang Jitmuangnon mengalahkan Jiduo Yibu dengan angka mutlak
  • Kelas jerami perempuan kickboxing: Stamp Fairtex mengalahkan Anna Jaroonsak dengan angka split decision
  • Kelas bulu: Garry Tonon mengalahkan Johnny Nunez dengan kuncian kimura ronde 1
  • Catchweight 68 kg: Shoko Sato mengalahkan Kim Jae Woong dengan angka mutlak 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P