Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Duel-duel di depan net terus berlanjut dengan tempo yang cepat, kedua pasangan masih berbagi angka dengan skor 10-10.
Akan tetapi, Kang/Seo kembali unggul saat memasuki interval gim kesatu setelah memanfaatkan pengembalian yang tanggung dari Rian.
Selepas jeda, Fajar/Rian yang sempat menyamakan kedudukan harus kembali tertinggal dua angka saat skor 11-13 dan 13-15.
Namun Fajar/Rian dengan tenang mampu menyamakan skor bahkan berbalik memimpin pada fase-fase krusial lewat skor 18-16.
Smes keras dari Seo yang membentur net kembali menambah angka untuk Fajar/Rian unggul 19-16.
Sayangnya, kesalahan fatal dari Rian saat gagal menyebrangkan shuttlecock saat servis memberikan poin cuma-cuma kepada Kang/Seo.
Meski begitu, Rian langsung membayar lunas kesalahannya saat menyambar bola di depan net untuk mencatatkan game point pertama dengan keunggulan 20-17.
Kecolongan satu angka, pasangan Indonesia berhasil menuntaskan gim kesatu dengan kemenangan 21-18 lewat smes keras Fajar di depan net.
Baca Juga: Hadapi Persaingan Internal, Nova Widianto Yakin Bisa Loloskan Anak Asuhnya ke Olimpiade
Berlanjut ke gim kedua, duel berlangsung sengit pada awal laga saat kedua pasangan berbagi angka 4-4.