Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Setelah Hampir Sedekade, Liverpool-Man City Kompak Kalah di Hari Sabtu

By Lariza Oky Adisty - Minggu, 15 Januari 2023 | 08:00 WIB
Liverpool dan Manchester City sama-sama menelan kekalahan pada laga hari Sabtu setelah terakhir terjadi ada 2013. (GLYN KIRK/AFP)

Saat itu di Liga Inggris, Liverpool arahan Brendan Rodgers kalah 1-3 dari Southampton. 

Adapun di hari yang sama nyaris 10 tahun lalu, Man City arahan Roberto Mancini kalah 0-2 dari Everton di markas The Toffees, Stadion Goodison Park. 

Kejadian itu berulang lagi pada Sabtu (14/1/2023) malam WIB. 

Karena kalah dari Brighton, Jordan Henderson dkk.  berada di urutan kesembilan klasemen sementara liga domestik dengan 28 poin. 

TWITTER.COM/THESHOWTIMEREDS
Marcus Rashford mensyukuri dirinya sanggup bekerja lebih kerasuntuk menjadi penentu kemenangan Manchester United.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Kebobolan Tiga Gol di Babak Kedua, Liverpool Tersungkur di Kandang Brighton

Adapun Manchester City sekarang tertahan di urutan kedua klasemen sementara Liga Inggris musim 2022-2023. 

Tim pemegang enam titel Liga Inggris tersebut mengumpulkan 39 poin, tertinggal lima angka dari Arsenal di posisi teratas tabel. 

Posisi skuad Guardiola juga dibayangi Man United yang kini mengumpulkan 38 poin di urutan ketiga.  

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P