Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berusaha Penuhi Target Tembus 3 Besar, Pelatih Persebaya: Step by Step

By Wila Wildayanti - Selasa, 24 Januari 2023 | 16:15 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya dalam laga pekan ke-18 Liga 1 2022 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banteng, Rabu (18/1/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Persebaya bisa melangkah hingga posisi ke-7 klasemen sementara Liga 1 dengan mengemas 28 poin dari 19 laga yang dilakoninya.

Saat ini Bajul Ijo hanya berjarak lima poin dari Borneo FC yang berada diposisi keenam klasemen Liga 1.

Dengan ini, Aji Santoso pun mengatakan bahwa Persebaya memiliki peluang meramaikan persaingan papan atas.

Apalagi Rizky Ridho dan kawan-kawan masih memiliki 15 pertandingan sisa.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Gol Spektakuler Paulo Victor Bawa Persebaya Surabaya Comeback atas Bhayangkara FC

Dengan begitu, Persebaya memiliki peluang untuk bisa menuju puncak klasemen.

Ia bisa mengusur PSM Makassar bahkan hanya dengan 10 poin, namun itu bisa terjadi apabila Juku Eja menelan kekalahan dalam empat laga beruntun.

Tetapi itu pun tak akan mudah, sebab beberapa tim yang berada di posisi lima besar pun tengah bekerja keras untuk menuju puncak klasemen.

Ada Persib Bandung, Persija Jakarta hingga Madura United yang juga meramaikan posisi ketiga klasemen sementara Liga 1.

Meski begitu, Aji mengaku bakal selangkah demi selangkah untuk mewujudkan target tembus tiga besar.