Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Masalahnya ada di penentuan harga transfer.
Rossoneri kudu berdiskusi alot dengan AS Roma karena belum bisa memenuhi permintaan dari sang pemilik.
Dikutip BolaSport.com dari Sportmediaset, Roma hanya akan membuka negosiasi di angka 40 juta euro.
Jumlah setara 650 miliar rupiah itu harus dibayarkan dalam bentuk transfer permanen.
Nilai tersebut dipatok I Lupi dalam kondisi kontrak Zaniolo masih tersisa hingga 2024, sementara klub juga memiliki kewajiban menyetor 15 persen dari harga transfernya kepada Inter menurut perjanjian lima tahun silam.
Adapun AC Milan baru sanggup mencantumkan tawaran di kisaran 20-an juta euro atau separuhnya saja.
Itu pun bukan dalam bentuk pembelian penuh, melainkan kombinasi antara peminjaman dan penebusan secara permanen.
AC Milan have approached Roma for Nicolò Zaniolo. Talks will take place around loan with obligation to buy clause - Milan would offer €22/25m while Roma wanted €35/40m @SkySport ???????? #transfers
Tottenham are offering a loan with option to buy, race still open - no decision made. pic.twitter.com/1MegmAr5Fa
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) January 23, 2023
Milan menyiapkan proposal awal 3 juta euro untuk peminjaman setengah musim.
Sebanyak 22 juta euro lainnya disetor guna menebus kepemilikan Zaniolo secara penuh, sudah termasuk bonus.
Dari pihak AS Roma, pelatih Jose Mourinho mengiyakan bahwa nama Zaniolo tercantum dalam daftar jual.