Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

AC Milan Mau Nicolo Zaniolo, Cuma Sanggup Bayar Setengah Harga ke AS Roma

By Beri Bagja - Rabu, 25 Januari 2023 | 06:15 WIB
Pemain AS Roma, Nicolo Zaniolo (kanan), dibidik AC Milan dan Tottenham pada bursa transfer Januari 2023. (GENT SHKULLAKU / AFP)

BOLASPORT.COM - AC Milan menjadi kandidat kuat untuk merekrut Nicolo Zaniolo dari AS Roma. Cuma, kedua tim masih terpisahkan margin lebar soal harga transfer.

Nicolo Zaniolo siap dijual AS Roma pada bursa transfer Januari 2023 jika ada klub yang memenuhi permintaan harganya.

Pemuda Italia berusia 23 tahun termasuk properti panas dengan sejumlah klub top berbaris menanti perkembangan situasinya.

AC Milan disebutkan menjadi prioritas bagi Zaniolo ketimbang Tottenham, Newcastle, hingga Dortmund.

Jebolan akademi Inter Milan yang dilepas sebagai bagian transfer Radja Nainggolan pada 2018 itu memilih bertahan di Italia ketimbang mencoba peruntungan di luar.

Laporan di Italia mengeklaim sang juara bertahan Serie A berada selangkah di depan para pesaing untuk mengamankan tanda tangan Zaniolo.

Baca Juga: Pembelaan Jose Mourinho Sia-sia, Penerus Takhta Francesco Totti Ingin Tinggalkan AS Roma

Dia sudah menyetujui secara lisan mengenai bayaran gaji 3,5 juta euro per tahun.

Durasi kontrak yang disepakati di Milan berlangsung hingga 2027.

Masalahnya ada di penentuan harga transfer.

Rossoneri kudu berdiskusi alot dengan AS Roma karena belum bisa memenuhi permintaan dari sang pemilik.

Dikutip BolaSport.com dari Sportmediaset, Roma hanya akan membuka negosiasi di angka 40 juta euro.

Jumlah setara 650 miliar rupiah itu harus dibayarkan dalam bentuk transfer permanen.

Nilai tersebut dipatok I Lupi dalam kondisi kontrak Zaniolo masih tersisa hingga 2024, sementara klub juga memiliki kewajiban menyetor 15 persen dari harga transfernya kepada Inter menurut perjanjian lima tahun silam.

Adapun AC Milan baru sanggup mencantumkan tawaran di kisaran 20-an juta euro atau separuhnya saja.

Itu pun bukan dalam bentuk pembelian penuh, melainkan kombinasi antara peminjaman dan penebusan secara permanen.

Milan menyiapkan proposal awal 3 juta euro untuk peminjaman setengah musim.

Sebanyak 22 juta euro lainnya disetor guna menebus kepemilikan Zaniolo secara penuh, sudah termasuk bonus.

Dari pihak AS Roma, pelatih Jose Mourinho mengiyakan bahwa nama Zaniolo tercantum dalam daftar jual.

Baca Juga: Lautaro Martinez Cium 2 Trofi dalam Sebulan, dari Piala Dunia ke Piala Super Italia

Namun, kepergian Pemain Muda Terbaik Serie A 2018-2019 itu harus sesuai dengan syarat klub.

"Kami hanya perlu proposal yang bagus untuk membiarkan Zaniolo pergi dan kami belum menerimanya," ujar Mourinho.

"Firasat saya adalah pada akhirnya, dia akan bertahan," kata sang pelatih beken.

Masuknya Nicolo Zaniolo di daftar jual Roma terjadi setelah adanya keretakan hubungan dia dengan fan.

Talentanya sebagai pendobrak di sepertiga akhir lapangan tak perlu diragukan.

Hanya, belakangan konsistensi permainan Zaniolo makin meluntur, dibarengi ancaman kondisi fisik yang ringkih akibat cedera.

Memperkuat AS Roma sejak 2018, kolektor 11 caps di timnas Italia itu menyumbangkan 24 gol dalam 128 penampilan.

Musim ini baru sebutir yang dia sarangkan dari 13 kali beraksi di Liga Italia.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P