Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Indonesia Masters 2023 - Via Rubber Game, Dejan/Gloria ke Perempat Final

By Agung Kurniawan - Kamis, 26 Januari 2023 | 18:36 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, pada babak perempat final Malaysia Open 2023 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Jumat 13/1/2023). (PP PBSI)

Dejan/Gloria akhirnya mampu menyamakan dan membalikkan kedudukan untuk merebut gim pertama dengan skor 21-19.

Baca Juga: Indonesia Masters 2023 - Saat Gregoria Tanpa Ampun Pecundangi Unggulan China

Pertandingan gim kedua berjalan, Dejan/Gloria langsung mendapatkan gempuran mematikan dari Lee/Ng.

Sempat tertinggal empat angka, ganda campuran peringkat ke-17 dunia tersebut mulai tampil trengginas.

Meraih empat angka, Dejan/Gloria kembali berada dalam situasi sulit seiring kesalahan-kesalahan yang dilakukan.

Mengawali masa interval dengan unggul 12-4, Lee/Ng semakin percaya diri dalam melancarkan serangan ke arah Dejan/Gloria.

Wakil Indonesia tersebut benar-benar tidak berdaya menghadapi serangan Lee/Ng hingga harus menyerah dengan skor 12-21.

Pada gim ketiga, Dejan/Gloria langsung tampil menggebrak untuk membuat jarak dengan Lee/Ng sejak awal.

Meski mendapatkan perlawanan dari pasangan peringkat ke-21 dunia tersebut, Dejan/Gloria tetap tampil solid dengan menjaga keunggulannya.

Memasuki masa interval, pertahanan Dejan/Gloria mulai goyah seiring gencarnya serangan-serangan dari Lee/Ng.