Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jika Shin Tae-yong Tak Panggil Pemain Persija ke TC Timnas U-20 Indonesia, Thomas Doll Janji Mereka Berkembang Lewat Liga 1

By Bagas Reza Murti - Senin, 30 Januari 2023 | 18:05 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, sedang memberikan senyuman saat menghadiri sesi jumpa pers setelah laga pekan ke-20 Liga 1 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 25 Januari 2023. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll kembali tak senang dengan rencana pemanggilan para pemainnya untuk TC Timnas U-20 Indonesia jelang persiapan Piala Asia U-20 2023.

Sembilan pemain Persija Jakarta yang dipanggil Shin Tae-yong ke TC timnas U-20 Indonesia yakni Cahya Supriadi, Muhammad Ferarri, Alfriyanto Nico, Ginanjar Wahyu, Doni Tri Pamungkas, Frengky Missa, Barnabas Sobor, Resa Aditya, dan Achmad Maulana Syarif.

Enam nama pertama yang disebutkan itu merupakan pemain penting Thomas Doll di skuad Persija Jakarta saat ini.

Tanggapan Thomas Doll masih sama mengenai hal ini, yakni tak senang jika pemainnya dipanggil timnas U-20 Indonesia di tengah berjalannya liga.

Terlebih Persija saat ini masih dalam posisi perebutan juara Liga 1, bersaing dengan Persib, Borneo FC, PSM Makassar dan Madura United.

Baca Juga: Jelang Debut Pertama di Liga 1, Egy Maulana Vikri Tidak Ingin DiIstimewakan

"Kejadian ini sama seperti sebelumnya dan tentu saja ini tidak mudah bagi kami," kata Thomas Doll dalam konferensi pers pasca-laga lawan Persikabo, Minggu (29/1/2023).

"Saya tidak tahu apa yang harus dilakukan saat ini."

"Mungkin akan lebih baik jika saya bicara secara internal terlebih dulu soal ini."

"Tentu saya tak senang dan saya yakin para pemain pun demikian."

"Mungkin kalau nantinya kami lepas mereka, pasti saya akan bertemu lagi dengan mereka musim depan," tambahnya.

Shin Tae-yong menggelar TC jangka panjang timnas U-20 Indonesia sebagai persiapan untuk Piala Asia U-20 2023 Uzbekistan.

Piala Asia U-20 2023 akan digelar pada 1-18 Maret 2023.

Baca Juga: Daftar Skuad Persib Hadapi PSIS Semarang, Eks Persija Langsung Dibawa

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, tampak memegangi kepalanya sebagai tanda kekecewaannya saat melihat para pemainnya gagal memaksimalkan peluang dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Januari 2023.

Thomas Doll sendiri punya win-win solution untuk Shin Tae-yong agar para pemainnya tidak usah dipanggil TC namun tetap punya performa baik.

"Ini adalah opinisi saya, biarkan mereka bermain di sini (klub)," kata Thomas Doll.

"Mereka akan dimainkan di sini dan akan ditonton langsung sekitar 30-40 ribu orang dan juga selalu maksimal di setiap laga dan sesi latihan."

"Lalu mereka akan siap untuk Piala Dunia U-20 yang akan dilakukan beberapa hari ini," tambahnya.

Thomas Doll lebih mengutamakan para pemain berkembang di Liga 1 ketimbang dari TC.

"Tapi jika diambilnya sekarang padahal kami berada di jalur perebutan juara, saya yakin itu tidak akan bagus untuk Persija maupun para pemain," ujarnya.

"Kami tentu bangga ada banyak pemain kami yang masuk skuat tim nasional."

Baca Juga: Daftar Skuad Persib Hadapi PSIS Semarang, Eks Persija Langsung Dibawa

REYHANESA PUTRA/BOLASPORT.COM
Selebrasi gol pemain Persija Jakarta ke gawang Persikabo 1973 di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (29/1/2023)

"Ditambah posisi kami saat ini berada di peringkat 1 klasemen," tambahnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P