Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada gim kedua, Meilysa/Rachel kembali memulai laga dengan ketertinggalan dua angka pada 2-4.
Tetapi kebangkitan mampu ditunkukkan Meilysa/Rachel saat mereka membalikkan skor pada 6-5.
Sayangnya keunggulan untuk pasangan merah putih tak bertahan lama setelah wakil tuan rumah kembali memimpin hingga interval pada 11-8.
Selepas jeda, Meilysa/Rachel masih harus tertinggal empat angka saat memasuki pertengahan gim kedua lewat skor 12-16.
Tetapi perjuangan pantang menyerah dari Meilysa/Rachel berhasil mencetak lima angka beruntun untuk berbalik unggul menjadi 17-16.
Pasangan pemain muda Indonesia ini akhirnya mampu mencatatkan match point pertama dengan keunggulan 20-18 setelah pengembalian yang baik dari Meilysa tak bisa dikembalikan oleh lawannya.
Tidak membuang-buang kesempatan, Meilysa/Rachel langsung menutup laga dengan kemenangan 21-18.