Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Kami akan bangkit, tetapi tentu tidak akan dilakukan di sesi jumpa pers," kata Klopp seperti dilansir BolaSport.com dari Metro.
"Saya tidak bekerja untuk menjelaskan cara tim ini dibangun," ujar pria berusia 55 tahun tersebut.
Dalam usahanya membangun tim, tentu Klopp kerap menemui banyak rintangan bersama anak asuhannya.
Oleh karena itu, dia tidak punya masalah jika media mengkritik beberapa kebijakan yang diterapkan.
Mengenai kekalahan dari Wolverhampton Wanderers, Klopp sadar bahwa dia tidak berhak mencari dalih akan hal tersebut.
Untuk itu, kondisi tersebut dimaknai oleh sang pelatih sebagai hukuman dari penampilan buruk.
Performa Liverpool saat melawan Wolves dianggap sebagai kesalahan yang terus berulang.
Baca Juga: Di Premier League, Riyad Mahrez Paling Produktif saat Jumpa Tottenham Hotspur
Mereka memulai laga dengan lambat, sesuatu yang seharusnya tidak terjadi jika melihat lawan yang ada.
Tidak heran jika kesalahan fatal tersebut langsung mendapatkan hukuman dari sang lawan.