Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tambahan lain, Man City dilaporkan juga telah menggandakan gaji Roberto Mancini di luar kesepakatan tertulis saat masih melatih pada periode 2009 hingga 2013.
Tuduhan lain yang diberikan adalah Man City diduga telah melakukan pelanggaran terkait pendekatan terhadap pemain muda.
Untuk mengatasi hal ini, pihak Premier League telah membentuk komisi independen khusus untuk mengawal kasus ini.
Komisi tersebut juga akan mengurusi pembelaan dari pihak Man City untuk melakukan pembuktian jika tuduhan telah salah dilayangkan.
Manchester City have been charged by the Premier League for allegedly breaking numerous financial rules between 2009 and 2018
A "range of sanctions", including points deductions or even expulsion from the league, are possible if the charges are proved, per @martynziegler pic.twitter.com/qG8miy93ps
— B/R Football (@brfootball) February 6, 2023
Sementara dari pihak Man City, dalam pernyataan resminya di laman klub, manajemen akan berjalan kooperatif dalam penyelidikan ini.
Ancaman sanksi berat pun menanti Man City andai mereka dinyatakan bersalah atas tuduhan tersebut.
Hukuman mulai dari pengurangan poin, degradasi, hingga pencabutan gelar menghantui Man City.
Selama periode sembilan musim, Man City telah memenangkan tiga gelar Premier League, tiga Piala Liga Inggris, dan satu Piala FA.
Baca Juga: Pemain Hantu Manchester United Dibayar Rp 9 Juta Per Jam
???? ????????????????????????????????: Manchester City's statement... pic.twitter.com/yHZxbBUv9m
— Transfer News Live (@DeadlineDayLive) February 6, 2023