Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Arsenal kalah dari Everton, sementara Manchester City dihajar Tottenham Hotspur.
Meski demikian, sebuah komputer super bernama Betsie tetap memprediksi Arsenal akan menjadi juara Liga Inggris 2022-2023.
Dilansir BolaSport.com dari Sportskeeda, mesin data super tersebut telah menyimulasikan seluruh pertandingan di sisa musim ini sebanyak 100 ribu kali.
Hasilnya, Arsenal akan finis sebagai juara Liga Inggris 2022-2023 dengan 87 poin dari 38 pertandingan.
Tim asuhan Mikel Arteta itu akan finis dengan keunggulan tujuh poin dari runner-up, Manchester City, yang hanya mengumpulkan 80 poin pada akhir musim.
Adapun posisi ketiga dan keempat akan ditempati oleh dua tim yang sedang menanjak, yakni Manchester United dan Newcastle United.
Keduanya akan mengoleksi poin akhir yang sama, yakni 73 poin.
Arsenal, Manchester City, Manchester United, dan Newcastle United adalah empat tim yang akan mewakili Liga Inggris di ajang Liga Champions 2023-2024 nanti.