Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
“Saya sepertinya baru kali ini melihat Juergen Klopp nyaris meminta maaf karena performa timnya,” ucap Neville menambahkan.
Neville menilai masalah Liverpool bukan semata karena cedera yang dialami para pemainnya.
“Entah mengapa Liverpool tampil carut-marut seperti sekarang. Betul, ada yang bilang tahun ketujuh Klopp di Borussia Dortmund juga seperti ini, tetapi saya tidak sepakat,” tutur Neville melanjutkan.
“Ada masalah kepemilikan klub yang harus dibereskan. Mungkin Liverpool melihat klub lain dan berpikir bahwa mereka butuh uang banyak dan membangun ulang klub.”
“Hanya saja, menurut saya yang harus mereka lakukan adalah memaksimalkan pemain yang ada. Liverpool punya skuad memadai.”
Baca Juga: Ogah Tiru Drama Man United dan Cristiano Ronaldo, Bayern Muenchen Takkan PHK Neuer
“Cedera pemain memang punya andil, tetapi para pemain yang masih ada harusnya tampil lebih baik dari sekarang.”
“Itu hal yang masih kurang dari Liverpool dan jika dibandingkan dengan pencapaian beberapa tahun terakhir. Penampilan mereka di bawah standar.”
“Liverpool harus bangun dari krisis,” ucap Gary Neville mengakhiri.
Mohamed Salah dkk. punya kesempatan membangun momentum untuk bangkit pada lanjutan Liga Inggris musim 2022-2023.
Tim asal wilayah Merseyside tersebut akan melakoni derbi versus Everton pada Selasa (14/2/2023) pukul 03.00 WIB di Stadion Goodison Park.