Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Terkait program latihan, Shin Tae-yong menjelaskan jika dia memberikan dua sesi yang berbeda.
Pemain timnas U-20 Indonesia dibagi menjadi dua tim dalam latihan ini.
Mereka dibagi berdasarkan menit bermain selama di klub.
Jika menit bermain yang didapatkan pemain-pemain muda ini sedikit maka sesi latihan akan diberikan empat kali sehari.
"Semua pemain latihan dua kali sehari."
"Tetapi bagi pemain yang tidak dapat menit bermain di Liga harus latihan empat kali sehari," kata Shin Tae-yong dilansir BolaSport.com dari laman PSSI.
Baca Juga: 9 Pemain Belum Gabung, Shin Tae-yong: Sangat Jadi Masalah, karena...
Ujian berat dari Shin Tae-yong tidak berhenti di situ.
Karena lawan-lawan yang dihadapi pada Piala Asia U-20 2023 adalah tim kuat, maka semua pemain harus bisa beradaptasi.
Apalagi, turnamen tersebut nantinya akan digelar di Uzbekistan yang memiliki udara yang lebih dingin bahkan di bawah 10 derajat celcius.