Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Belum Juga Gabung ke Timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri Kembali Hubungi Persija Jakarta

By Wila Wildayanti - Jumat, 10 Februari 2023 | 08:15 WIB
Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri (kiri) dan Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-Yong (kanan) di TC Timnas U-20 Indonesia yang berlangsung di Lapangan C Senayan Jakarta 8 Februaru 2023 (REYHANESA PUTRA/BOLASPORT.COM)

Shin Tae-yong pun mengaku akan kembali menghubungi Persija terkait pemainnya yang belum juga dilepaskan ke timnas.

Apalagi kesepakatan telah dilakukan bersama.

“Tapi belum juga masuk yang lain. Malam ini saya komunikasi lagi dengan Ganesha (Wakil Presiden Persija Jakarta),” kata Indra Sjafri.

Lebih lanjut, Indra mengatakan bahwa melepas pemain ke timnas Indonesia itu seharusnya menjadi kewajiban untuk klub.

Seperti yang diutarakan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali bahwa membela tim nasional itu segalanya.

Sebab memperkuat timnas Indonesia juga demi kepentingan negara.

Oleh karena itu, kepentingan negara itu diatas segalanya.

Sehingga baik Menpora maupun PSSI memohon agar klub segera melepas pemain ke timnas U-20 Indonesia.

Sebab puncak dari TC timnas U-20 Indonesia ini tak hanya tampil di Piala Asia U-20 2023 saja.

Baca Juga: Menpora Ultimatum Persija dan Persib Terkait Pemanggilan Pemain ke Timnas U-20 Indonesia

Namun, akhirnya pemain-pemain ini nantinya yang bakal berlaga di Piala Dunia U-20 2023.

Untuk itu diharapkan pemain-pemain timnas U-20 Indonesia ini segera lengkap.

Agar persiapan tim pun berlangsung maksimal dan berjalan dengan lancar tanpa hambatan.

“Ini kan seperti yang disampaikan pak Menpora, ini demi Merah Putih. Kepentingan Negara,” tuturnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P