Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sial bagi Liverpool, sundulan penyerang asal Belanda tersebut masih melebar di sisi kiri gawang The Toffees.
Usai menciptakan peluang pertama, The Reds masih belum membahayakan gawang Jordan Pickford di babak pertama.
Hingga akhirnya, laga berjalan pada menit ke-36 dan Liverpool sukses mencetak gol pertama mereka pada pertandingan kali ini.
Berawal dari serangan cepat yang dilakukan Darwin Nunez dari sisi kiri pertahanan Everton, penyerang asal Uruguay tersebut kemudian mengirimkan umpan silang kepada Mohamed Salah.
Tanpa basa-basi, Mo Salah langsung melakukan sontekan dengan kaki kanan dari dalam kotak penalti ke arah gawang Everton.
Jordan Pickford, yang sudah terlanjur keluar dari posisi amannya, hanya bisa melihat bola mengalir deras ke dalam gawang Everton.
Baca Juga: Liverpool Rindu Kemenangan, Rekor Terburuk Era Klopp Menganga di Depan Mata
Untuk sementara, tuan rumah unggul 1-0 atas tim tamu dalam laga bertajuk Derbi Merseyside ini.
37' - Tarkowski heads against the post at one end, before the Reds clear and counter. Nunez bursts away at pace and tees up Salah to finish coolly.
???? [1-0] ????#LIVEVE https://t.co/mw6RzgDzhB
— Liverpool FC (@LFC) February 13, 2023
Lesakan ke gawang Pickford tersebut sekaligus membuat Mo Salah mencatatkan rekor hebat di ajang Premier League.
Penyerang asal Mesir tersebut telah berkontribusi dalam 100 gol (71 gol dan 29 assist) dari 104 penampilan di satu stadion, yakni Anfield.