Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penakluk PSG Bingung setelah Cetak Gol Penting, Kenapa?

By Ade Jayadireja - Rabu, 15 Februari 2023 | 12:45 WIB
Para pemain Bayern Muenchen merayakan gol Kingsley Coman (tengah) ke gawang Paris Saint-Germain dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadion Parc des Princes, Selasa (14/2/2023). (ALAIN JOCARD/AFP)

Baca Juga: Keputusan Francis Ngannou Minggat dari UFC Dibela Israel Adesanya

Coman lahir dari tim akademi PSG.

Setelah sembilan tahun digembleng, Coman mencatatkan penampilan perdana bareng skuad senior pada 17 Februari 2013 dalam laga melawan Sochaux.

Dengan usia 16 tahun dan delapan bulan, pemain berpostur 181 sentimeter itu menjadi debutan termuda PSG.

Namun, Coman kesulitan mendapatkan tempat di skuad Les Parisiens karena banyak pemain bintang.

Coman pun terpaksa hengkang pada musim panas 2014 dan mencari menit bermain bersama Juventus.

Nasib dia tak lantas membaik usai gabung ke Si Nyonya Tua.

Lagi-lagi, karena tak mampu bersaing, Coman dipinjamkan ke Muenchen sejak 2015.

Coman menjadi pemain 'sewaan' di sana selama dua tahun sebelum dipermanenkan.

Performa pemain berumur 26 tahun itu selama memperkuat Muenchen bisa dibilang impresif.

Coman menelurkan 54 gol dan 61 assist dari total 253 pertandingan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P